Ikatan Keluarga Alumni Bandung Siap Dibentuk, Ajang Nostalgia dan Solidaritas di Temu Kangen
KBO-BABEL.COM (Pangkalpinang) – Para alumni yang pernah menempuh pendidikan, bekerja, atau tinggal di Bandung dan kini menetap di Bangka Belitung (Babel) akan berkumpul dalam acara bertajuk “Temu Kangen dan Ramah Tamah.” Acara ini digagas oleh tokoh masyarakat dan elemen pemuda Babel sebagai ajang silaturahmi sekaligus memperkuat ikatan persaudaraan. Selasa (2/1/2025).
Acara ini akan berlangsung pada Sabtu, 4 Januari 2025, pukul 10.00 WIB hingga selesai di Garuda Coffee, Jalan Garuda No.2 D, dekat SMP Negeri 1 Pangkalpinang. Lokasi yang strategis ini dipilih untuk memudahkan para alumni menghadiri momen istimewa tersebut.
Ketua Panitia, Sustoni, mengungkapkan bahwa acara ini diinisiasi atas keinginan bersama para alumni Bandung di Babel. Tujuan utamanya adalah untuk mengenang masa-masa indah di Bandung sekaligus merajut kembali kebersamaan.
“Selain ajang bernostalgia, kegiatan ini diharapkan memperkuat tali silaturahmi dan rasa kekeluargaan. Kami ingin acara ini menjadi momen kebersamaan yang bermakna. Tidak hanya berhenti di kegiatan ini, kami juga berencana membentuk Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Bandung sebagai wadah solidaritas dan empati di masa depan,” ujar Sustoni usai memimpin rapat panitia di Kafe Garuda, Rabu malam (1/1/2025).
Pembentukan IKA Bandung menjadi langkah strategis agar silaturahmi ini tidak terhenti pada acara nostalgia. Organisasi ini dirancang untuk menjadi ruang komunikasi yang aktif bagi para alumni, tempat saling berbagi pengalaman, saling membantu, dan menjalin empati.
Rapat persiapan yang digelar di Kafe Garuda dihadiri sejumlah tokoh penting dari Babel, termasuk Zainal Abidin, Zamhari, Sobri, Cholid, dan Rikky Fermana. Kehadiran para tokoh ini menunjukkan besarnya antusiasme komunitas alumni Bandung di Babel terhadap kegiatan ini.
“Bandung bukan hanya tempat kami menimba ilmu atau membangun karier. Kota itu juga menyimpan kenangan indah yang mengikat kami sebagai sebuah keluarga besar. IKA Bandung nantinya akan menjadi tempat kami melanjutkan semangat solidaritas yang dulu pernah terbangun,” tambah Sustoni.
Acara ini juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya untuk menjaga dan memperkuat tali silaturahmi. Dengan tema kebersamaan dan empati, alumni Bandung di Babel ingin membuktikan bahwa hubungan baik yang dijalin di masa lalu tetap dapat menjadi fondasi kuat untuk masa depan.
Para alumni dan masyarakat yang memiliki keterkaitan dengan Bandung diundang untuk bergabung. Momentum ini tidak hanya untuk bernostalgia, tetapi juga untuk membangun jaringan yang bermanfaat bagi sesama. (Adinda/KBO Babel)