Mantan Wali Kota Bangkit dari Pandemi: Bang Molen Siap Pimpin Pangkalpinang ke Era Baru

Foto : Bang Molen Siap Kembali Maju sebagai Calon Wali Kota Pangkalpinang

Bang Molen Siap Kembali Maju sebagai Calon Wali Kota Pangkalpinang

KBOBABEL.COM (Pangkalpinang) – Mantan Wali Kota Pangkalpinang periode 2018-2023, Maulan Aklil atau akrab disapa Bang Molen, secara resmi mengumumkan niatnya untuk kembali mencalonkan diri sebagai Wali Kota Pangkalpinang periode 2024-2029 dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2024. Kamis (29/2/2024).

Keputusan ini diambil setelah sejumlah prestasi yang berhasil diraihnya selama masa jabatan pertamanya, termasuk pembangunan dua bangunan kubah di Masjid Agung Kubah Timah, yang dianggap sebagai salah satu mahakarya.

Bacaan Lainnya

 

Foto : Mantan Walikota Pangkalpinang Molen Saat Berkunjung Ke kantor Berita Online (KBO)

Dalam kesempatan menyampaikan sambutan saat acara syukuran kemenangan sang istri, Monica Haprinda, sebagai Caleg PDIP yang lolos ke DPRD Provinsi Babel melalui Pemilu 14 Februari lalu, Bang Molen menegaskan tekadnya untuk menyelesaikan sisa pekerjaan yang belum rampung.

Salah satunya adalah pembangunan dan perbaikan beberapa pasar di Kota Pangkalpinang, yang menjadi salah satu prioritasnya.

“Masjid Agung Kubah Timah belum selesai, pasar belum selesai, saya bukan malaikat. Beri kesempatan saya satu periode lagi,” ujar Bang Molen dalam sambutannya.

Dalam suasana yang penuh semangat, Bang Molen menyerukan kepada masyarakat Pangkalpinang untuk memberikan dukungan dan gaung kepada pencalonan kembali dirinya sebagai Wali Kota.

Foto : Molen bersama istri saat masih menjabat sebagai walikota kota pangkalpinang

Sinyal pencalonan ini mendapat respons positif dari masyarakat, terlihat dari kolom komentar di laman Facebook Maulan Aklil yang diunggahnya.

Pencalonan kembali Bang Molen dinilai sebagai langkah yang tepat untuk melanjutkan pembangunan dan meningkatkan kualitas hidup warga Pangkalpinang.

Berbagai program yang telah dicanangkan pada masa jabatan pertama dianggap sebagai fondasi yang kuat untuk melanjutkan pembangunan Kota Beribu Senyuman ini.

Selama masa jabatan sebelumnya, Bang Molen telah menunjukkan dedikasi dan komitmen dalam membangun Kota Pangkalpinang meski dihadapkan pada berbagai tantangan, termasuk dampak dari pandemi Covid-19 yang melanda.

Meskipun begitu, ia berhasil mengemban tanggung jawabnya dengan baik.

Para pendukung dan simpatisan Bang Molen optimis bahwa dengan kembali mencalonkan diri sebagai Wali Kota, ia akan dapat melanjutkan visi dan misi pembangunan yang telah dirintis sebelumnya.

Dukungan pun terus mengalir, baik dari kalangan masyarakat maupun dari partai politik yang mendukungnya.

Dengan pengalaman dan kompetensinya yang teruji, serta dukungan yang terus mengalir dari berbagai pihak, Bang Molen siap memimpin Pangkalpinang ke arah yang lebih baik lagi dalam periode mendatang.

Semua itu menandakan bahwa Kota Beribu Senyuman telah menemukan pemimpin yang tepat untuk memimpinnya ke masa depan yang lebih cerah. (Sumber : Bangka Pos, Editor : KBO Babel)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *