kasus curanmor tercatat sebanyak 1.090 laporan.di Jayapura

Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor Mackbon.

KBO – BABEL.COM (  JAYAPURA ) – Kasus curanmor masih menjadi atensi, yang mana untuk tahun 2023 kasus curanmor mencapai 1.090 laporan,” kata Kombes Victor Mackbon di Papua, Jumat (22/12). Pihaknya pun memberikan atensi terhadap curanmor. Selain curanmor, kasus pencurian juga menjadi atensi Polresta Jayapura Kota. “Pencurian biasa (curbis)  1.019 kasus, dan ini menjadi atensi,” ungkapnya.

Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor Mackbon mengatakan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) merupakan kasus yang paling menonjol di kota itu sepanjang Januari 2023-Desember 2023.

Bacaan Lainnya

Perwira menengah Polri itu menyebut dari 3.636 tindak pidana yang ditangani Polresta Jayapura Kota selama periode tersebut, kasus curanmor tercatat sebanyak 1.090 laporan.

Dia mengatakan kasus tindak pidana yang terjadi dipicu pelaku dalam keadaan dipengaruhi minuman keras dan kurang taat terhadap norma-norma hukum yang berlaku.

Hal itu membuat para pelaku terkadang tidak memikirkan dampak dari tindakan atau perbuatan yang melanggar hukum tersebut.

Menurut dia, sebagian pelaku tindak pidana juga menjual hasil kejahataan untuk membeli narkoba. . *Sumber:Jpnn.com:Editor:Kbobabel.com

 

 

 

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *